Pertama sekali saya mengucapkan terima kasih, atas terbuatnya blog ini. Setelah sekian lama saya memikirkan konsep blog ini kedepannya, akhirnya saya dapat juga. Adapun konsep blog ini adalah, bahwa blog ini akan memberikan informasi/tips dan trik blog. Adapaun saya sudah pernah membuat blog yang berisis tutrial blog, yaitu di KARTA JAYA WEB. Silahkan teman-teman berkunjung kesana.
Oke..kita langsung saja cara membuat blog di Blogspot.com.
Langkah yang pertama sebelum mempunyai blog di blogspot.com, tentunya teman-teman sudah mempunyai email dulu.
Baiklah, kita mulai dari membuat email dulu yah!
1. Ketikkan URL Google.com di Address bar anda, atau klik di SINI
2. Kemudian pilih Gmail yang ada pada sudut kiri halaman Google.com tersebut.
3. Maka akan tampil halaman sebagai berikut, kemudian pilih "Buat Akun"
4. Setelah anda memilih "Buat Akun", anda akan di bawah pada formulir pendaftaran. Isi Formulir dengan benar5. Setelah anda mengisi formulir dengan benar, pilih " Saya Memnerima Buat Akun Saya"
6. Kemudian anda akan di bawah kepada halaman seperti ganbar di bawah, pilih "Tunjukkan Akun Saya".
7. Nah Sekarang akun anda sudah siap. Kemudian Buka New Tab, ketik URL www.blogger.com.
8. Kemudian pilih "Masuk"
9. Setelah anda berada pada ganbar di atas, isi Nama Tampilan Blog anda, lalu Lanjutkan
10. Pilih "Ciptakan Blog Anda", seperti gambar di atas.
11. Isi Judul Blog anda, kemudian alamat Blog (URL) anda, kemudian anda akan dihadapkan kepada "Verifikasi Identitas Anda" isikan no HP anda dan Negara Anda.
12. kemudian anda akan dihadapkan pada halaman "Beri Nama Blog Anda"
13. Masukkan Judul Blog, Kemudian Alamat Blog (URL), seperti yang tadi. Kemudian Lanjutkan
14. Silahkan Pilih Template Awal Blog Anda, kemudian Lanjutkan. (Tema Blog Bisa Diganti)
15. Kemudian Pilih "Mulai Blogging"
16. Selesai deh..Selamat Bergabung di Bunia Blogger.com/Blogspot.com
Selamat mencoba, dan jangan Lupa komentarnya...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar